Kamis, 27 September 2018. STAKN Kupang merayakan Dies Natalis yang ke-XI di Kampus STAKN Kupang – Naimata. Pada acara syukuran tersebut, hadir para Pendiri STAKN Kupang, Pemerintah Setempat, Tokoh Masyarakat setempat, Dosen, Pegawai, Mahasiswa dan Orang Tua dari mahasiswa yang akan diwisuda nanti tanggal 29/09/2018.
Syukuran Dies Natalis ini ditandai dengan ibadah syukuran yang dipimpin oleh Ibu Pdt. Elianor V. Manu Nalle, S.Th. Aku menjawab mereka”Allah semesta langit, Dialah yang membuat kami berhasi! Kami, hamba-hamba-Nya, telah siap untuk membangun. Tetapi kamu tak punya bagian atau hak dan tidak akan diingat di Yerusalem!”-Nehemia 2:20 adalah Bacaan Alkitab Terpilih pada syukuran Dies Natalis ke-XI.
Dies Natalis STAKN Kupang ke-11 ini juga dimeriahkan oleh tari-tarian daerah khas NTT yang dipentaskan oleh para mahasiswa/i STAKN Kupang Semester I.